Sabtu, 09 April 2016

#199. Menjadi Terkenal Karena Membuat Pistol Terrorist Counter Strike Versi Imut

Selamat sore guys...
Siapa diantara temen-temen yang suka game Counter Strike?? Yups pastinya pada angkat kaki semua, eh salah maksudnya pada angkat tangan, karena memang game ini banyak digemari dikalangan masyarakat. Misi yang seru dan senjata-senjata keren menjadi faktornya.


Eitss ada yang belum tahu Counter Strike?? Kemana aja ente guys.. Hihihi.. Counter Strike atau CS adalah sebuah console game yang kategorinya adalah action berupa misi seorang polisi dalam meberantas terroris. Nah kalau dulu memang counter strike masih berupa game console, tetapi sekarang sudah menghadirkan versi onlinenya. Dan seakan menjawab keinginan para pecinta game ini untuk bermain secara tim atau indibidu dengan sistem online.



Nah pastinya kamu tahu donk pistol yang digunakan terrorist saat melawan polisi di game ini?? Yups bener banget guys, namanya adalah Pistol Glock. Beberapa waktu lalu, sempat beredar gambar yang memperlihatkan sebuah pistol Glock berlapiskan warna khas konsol Nintendo Entertainment System (NES). 

Eitss tunggu dulu guys jangan asal nembak ntr bahaya soalnya perlu sahabat ketahui, meskipun terlihat seperti controller senjata untuk perangkat Nintendo, karya ini sebenarnya adalah pistol sungguhan yang dibuat oleh Precision Syndicate, salah satu pabrikan senjata di Texas. Widiiih keren brooh.

Melalui akun Facebook pabrik ini, Glock berwarna putih, abu-abu, dan sedikit sentuhan merah ini mampu menuai banyak kontroversi. Di satu sisi, banyak pihak yang memberikan komentar negatif karena kecemasan mereka jika pistol itu menimbulkan kerancuan dan malah dianggap sebagai mainan, terutama oleh anak-anak atau remaja. Meskipun di sisi lain, banyak juga pihak yang mengatakan karya ini adalah sesuatu yang kreatif dan bahkan mereka ingin membelinya.

Tidak perlu memakan waktu lama, kontroversi ini telah ditutup oleh pernyataan dari pihak Precision Syndicate yang mengatakan bahwa Glock bermotif NES ini hanya  merupakan proyek pesanan khusus dan tidak akan diproduksi secara massal.

Di Facebook-nya, gambar Nintendo Glock ini mendulang popularitas sendiri dibanding beberapa foto kustomisasi pistol lainnya dengan mendapatkan lebih dari 40.000 likes, 153.000 shares, dan 9.140 komentar.

Kalau pengen populer memang harus kreatif guys, sapa tahu nanti dapat berbisnis. Hihihi.. :)


0 komentar:

Posting Komentar

Created By Sora Templates